Sunday, December 9, 2012

7 Pasangan Calon Wako dan Wawako Prabumulih Menjalani Tes Kesehatan


Hartono Hamid Harmonis (Om Ton)

Tujuh pasangan bakal calon (balon) wali kota (wako) dan wakil wali kota (wawako) Prabumulih menjalani tes kesehatan di Rumah Sakit dr Mohammad Hoesin (RSMH), kemarin (8/12). Mereka menjalani pemeriksaan mulai pukul 07.30 hingga 15.00 WIB. RSMH mengerahkan puluhan tim medis untuk mengecek fisik dan psikologis masing-masing calon.
Ketujuh pasangan balon wako/wawako itu adalah Hanan Zulkarnain-Hartono Hamid, Ridho Yahya-Andriansyah Fikri, Yuri Gagarin-Suspita, HM Zulfan-Ahmad Palo, Herawati-Erwansyah, Kesuma Irawan-Ahmad Daswan, dan Hidayatullah-Abi Samran.
 KPUD Prabumulih melalui Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan Zonial Pajri Djak Umar SH mengatakan, hasil tes medis ketujuh pasangan diterima sekitar dua minggu lagi.

“Setelah hasil medis dari RSMH ini, KPUD akan melakukan verifikasi. Lalu, pada 12 Januari 2013, KPUD akan menetapkan calon wako dan wawako yang berhak mengikuti pilkada. Di hari itu pula, pengundian nomor urut pasangan calon wako-wawako dilangsungkan,” ungkap Zonial, kepada koran ini.

Kepala Instalasi Graha Spesialis RSMH dr Yenni Andayani SpPD K-hom mengungkapkan, para balon wako/wawako menjalani pemeriksaan di dua tempat. Pertama, di Graha Spesialis yakni pemeriksaan laboratorium, USG Abdomen, penyakit dalam, rontgen thorax, THT, mata, bedah, audiometri, paru-paru, spirometri, ginekologi (untuk wanita), kardiologi, ECG, treadmill dan echokardiografi.
Kedua, di ruang Brain & Heart Center (BHC) lantai II yaitu pemeriksaan saraf, fisik neurologi, dan fungsi luhur, kardiologi. “Setelah tes fisik, mereka menjalani tes terakhir yakni pemeriksaan psikometri atau kejiwaan. Dalam waktu dekat, hasilnya akan kami berikan ke KPUD Prabumulih,” ungkap Yenni.

Ketujuh pasangan optimistis memenangi Pilkada Prabumulih yang akan digelar 5 Maret 2013 mendatang. “Kalau sudah maju, ya harus optimis. Tentunya warga harus memilih pemimpin yang amanah,” kata Hanan Zulkarnain, di sela pemeriksaan. Demikian pula dikatakan balon wawako Suspita, yang mengaku yakin bisa melewati tes kesehatan. “Kami sudah biasa check up dan memiliki rekan jejak medis yang bagus,” ujarnya.

Mari kita berdoa semoga semua calon dalam keadaan sehat sehat semuanya, dan bisa lolos dalam tes kesehatan untuk memenuhi salah satu syarat pencalonan walikota dan wakil walikota untuk periode 2012-2018 tahun depan.

Sumber : www.sumeks.co.id

0 komentar:

Post a Comment

Berkomentarlah dengan baik dan sopan, setiap komentar anda akan saya jadikan pelajaran untuk perbaikan blog saya ini..TERIMA KASIH